Sukabumi – Polsek Kalapanunggal melaksanakan kegiatan Safari Salat Subuh berjamaah pada Jumat, 30 Januari 2026, sekitar pukul 04.30 WIB hingga selesai. Kegiatan berlangsung di Masjid Besar Nurul Bayan, Kampung Sukamantri, Desa/Kecamatan Kalapanunggal, Kabupaten Sukabumi.
Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Aipda Dwi Gunawan sebagai bentuk pendekatan kepada masyarakat serta upaya mempererat silaturahmi antara Polri dan warga. Selama pelaksanaan salat subuh berjamaah, situasi berjalan aman, tertib, dan kondusif.
Melalui kegiatan ini, Polsek Kalapanunggal berharap dapat meningkatkan sinergitas dengan masyarakat serta menjaga kamtibmas di wilayah hukum Kalapanunggal.

Sukabumi