Polsek Cidahu Polres Sukabumi Laksanakan Safari Sholat Subuh Berjamaah di Mesjid Jami Assa'adah

    Polsek Cidahu Polres Sukabumi Laksanakan Safari Sholat Subuh Berjamaah di Mesjid Jami Assa'adah
    Polsek Cidahu Laksanakan Safari Sholat Subuh Berjamaah di Mesjid Jami Assa'adah

    Dalam upaya menjalin silaturahmi dan menjaga keamanan lingkungan, Piket SPKT I Polsek Cidahu melaksanakan kegiatan Safari Sholat Subuh Berjamaah di Mesjid Jami Assa'adah, Kampung Babakanpari RT 006/02, Desa Tangkil, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, Senin (05/01/2026) mulai pukul 04.30 WIB.

    Kegiatan ini diikuti oleh personel Polsek Cidahu dan Bhabinkamtibmas setempat, yang tidak hanya bertugas memimpin ibadah berjamaah, tetapi juga menampung masukan, kritik, dan saran dari masyarakat yang hadir. Safari Sholat Subuh ini menjadi sarana untuk meningkatkan silaturahmi antara Polri dan warga, sekaligus menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif.

    Kapolsek Cidahu AKP Endang Slamet, S.A.P. menyampaikan pentingnya kegiatan ini sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat.

    “Melalui Safari Sholat Subuh Berjamaah, kami berharap dapat mempererat silaturahmi dengan masyarakat serta memastikan situasi kamtibmas di wilayah Polsek Cidahu tetap aman dan kondusif, ” ujar AKP Endang.

    polres sukabumi
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Nyalindung Gelar Patroli Biru, Jaga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nelayan Palabuhanratu Curhat ke KSP M. Qodari: Kalau Paceklik Kami Susah, Pak
    PPATK Ungkap Rp992 T Dana Ilegal dari Tambang Emas Tanpa Izin
    KSP M. Qodari Duduk di Perahu Nelayan, Sri Padmoko Jelaskan Kondisi di Laut Sukabumi
    Pertemuan Hangat di Dermaga Palabuhanratu, KSP M. Qodari Didampingi Kadis Perikanan Sukabumi Sri Padmoko Temui Nelayan Sukabumi
    Pertemuan Menlu ASEAN di Cebu Bahas Keutuhan dan Kekuatan Bersama di Asia Tenggara

    Ikuti Kami