Patroli Biru Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Tingkatkan Keamanan pada Jam Rawan Malam Hari

    Patroli Biru Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Tingkatkan Keamanan pada Jam Rawan Malam Hari
    Patroli Biru Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Tingkatkan Keamanan pada Jam Rawan Malam Hari

    Sukabumi - Polsek Nyalindung terus meningkatkan kegiatan preventif untuk menjaga kondusifitas wilayah. personel Polsek Nyalindung melaksanakan Patroli Biru mulai pukul 23.05 WIB hingga selesai di berbagai titik rawan dan pemukiman warga.

    Kegiatan patroli dipimpin oleh Ps. Kanit Samapta bersama KA SPKT 1 Polsek Nyalindung serta Unit Reskrim Polsek Nyalindung. Rute patroli meliputi kawasan Kp. Warung Peutey, Kp. Kudang, hingga sejumlah titik keramaian serta pos ronda yang berada di Kecamatan Nyalindung.

    Dalam kegiatan tersebut, petugas turut mengaktifkan kembali peran Satkamling sebagai langkah pencegahan potensi terjadinya tindak pidana C3 pada jam-jam rawan. Para petugas juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga keamanan lingkungan.

    Kapolsek Nyalindung, AKP Joko Susanto Supono, S.Kom, menyampaikan bahwa kegiatan Patroli Biru merupakan upaya rutin dalam mencegah gangguan kamtibmas.

    “Kami terus mendorong keaktifan warga dan Satkamling dalam menjaga keamanan lingkungan. Sinergitas antara kepolisian dan masyarakat adalah kunci utama dalam mewujudkan situasi yang aman dan kondusif, ” ujar Kapolsek.

    Masyarakat terlihat kooperatif dan memahami imbauan yang disampaikan oleh petugas. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.

    polres sukabumi
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Polres...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Kalapanunggal Bersama Bhayangkari...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polsek Parungkuda Laksanakan Safari Subuh di Masjid Jami Darussolihin
    Polsek Cikembar Laksanakan Sambang Satkamling di Desa Kertaraharja
    Polsek Cikembar Laksanakan KRYD Patroli Biru, Situasi Aman dan Kondusif
    Polsek Parungkuda Laksanakan Pengaturan Arus Lalu Lintas Pagi Hari
    Polsek Ciemas Laksanakan Sambang dan Patroli Satkamling di Desa Cibenda

    Ikuti Kami