Bhabinkamtibmas Polsek Cikidang Polres Sukabumi Desa Cijambe Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan dan Dukung Program Ketahanan Pangan

    Bhabinkamtibmas Polsek Cikidang Polres Sukabumi Desa Cijambe Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan dan Dukung Program Ketahanan Pangan
    Bhabinkamtibmas Polsek Cikidang Polres Sukabumi Desa Cijambe Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan dan Dukung Program Ketahanan Pangan

    Sukabumi – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Cijambe Polsek Cikidang Brigadir Andri Akbar Saragih melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) di wilayah Desa Cijambe, Kecamatan Cikidang.

    Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan sejumlah himbauan kepada warga, di antaranya mengajak orang tua lebih ketat mengawasi anak-anak agar tidak keluar rumah hingga larut malam, melengkapi kelengkapan berkendara, serta menghindari penggunaan knalpot brong yang dapat mengganggu ketertiban umum.

    Selain itu, warga juga dihimbau untuk mengaktifkan kembali kegiatan Satkamling, waspada terhadap penipuan, serta tidak mudah terprovokasi berita hoaks. Bhabinkamtibmas juga mendorong masyarakat mendukung program pemerintah dalam bidang ketahanan pangan dengan menanam sayur-sayuran bergizi di pekarangan rumah.

    Kapolsek Cikidang, AKP Hotben Sianturi, S.H., mengatakan kegiatan DDS ini merupakan wujud nyata kedekatan Polri dengan masyarakat.

    “Kami terus dorong Bhabinkamtibmas agar hadir di tengah warga, memberikan edukasi dan himbauan. Harapannya, masyarakat semakin peduli terhadap lingkungan, menjaga keamanan bersama, serta mendukung program pemerintah seperti ketahanan pangan, ” ungkapnya.

    polres sukabumi
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Polres...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Dukung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pertemuan Menlu ASEAN di Cebu Bahas Keutuhan dan Kekuatan Bersama di Asia Tenggara
    Menlu Sugiono Tegaskan Indonesia Sumbang Dana sebagai Langkah Konkret Rehabilitasi Gaza
    Menlu Sugiono Bantah Narasi Indonesia Ikut Agenda Israel di Board of Peace
    Polsek Cikidang Polres Sukabumi Laksanakan DDS di Desa Cikarae Toyibah
    Polsek Cikidang Polres Sukabumi Laksanakan DDS di Desa Pangkalan

    Ikuti Kami