Sukabumi – Dalam rangka menanamkan kedisiplinan serta memperkenalkan tugas Kepolisian sejak usia dini, Polsek Parungkuda menerima kunjungan anak-anak PAUD Kober Nurul Aulad di halaman Kantor Polsek Parungkuda, Jumat (23/01/2026).
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Parungkuda, AKP Erman, S.H., bersama personel piket jaga. Sebanyak 33 anak PAUD mengikuti kegiatan dengan penuh antusias dalam tema pembelajaran “Pekerjaan”.
Kapolsek Parungkuda, AKP Erman, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan profesi Polri kepada anak-anak sekaligus menanamkan rasa percaya dan kedekatan dengan Kepolisian sejak dini.
“Melalui kegiatan ini kami ingin mengenalkan tugas Polri kepada anak-anak, agar mereka tidak takut kepada polisi serta tumbuh menjadi generasi yang disiplin dan taat aturan, ” ujar Kapolsek.
Dalam kegiatan tersebut, anak-anak diperkenalkan dengan berbagai peralatan tugas kepolisian seperti tongkat dan borgol, serta diberikan pemahaman sederhana mengenai tugas Polri dalam melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat.
Selain itu, Kapolsek juga memberikan pesan edukatif kepada anak-anak agar rajin belajar, patuh kepada orang tua dan guru, serta selalu berperilaku baik dalam kehidupan sehari-hari.
“Kami berharap melalui kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat belajar dan membentuk karakter anak-anak sejak dini agar kelak menjadi generasi yang berguna bagi bangsa dan negara, ” tambahnya.
Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman, tertib, dan penuh keceriaan. Anak-anak tampak antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan hingga selesai.

Sukabumi