Polsek Nagrak Intensifkan Kontrol Satkamling di Desa Nagrak Utara
SUKABUMI – Guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap aman dan kondusif, anggota jaga bersama Bhabinkamtibmas Polsek Nagrak melaksanakan kegiatan kontrol Satkamling/ronda malam di wilayah Desa Nagrak Utara, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, pada Selasa malam (20/01/2026).
Kegiatan yang dimulai pukul 20.00 WIB tersebut menyasar warga masyarakat yang sedang melaksanakan ronda malam di sekitar wilayah hukum Polsek Nagrak. Dalam kesempatan itu, anggota Polsek Nagrak memberikan imbauan tentang pentingnya peran aktif Satkamling dalam menjaga keamanan lingkungan serta sebagai langkah antisipasi terhadap potensi terjadinya tindak pidana.
Selain itu, warga juga diingatkan agar segera melaporkan kepada piket Polsek Nagrak apabila terjadi atau diketahui adanya hal-hal menonjol yang berkaitan dengan gangguan kamtibmas di lingkungannya.
Selama kegiatan kontrol Satkamling berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif.

Sukabumi