Polsek Bojonggenteng Polres Sukabumi Gelar Patroli Dialogis di Desa Berekah, Kapolsek Tekankan Antisipasi C3

    Polsek Bojonggenteng Polres Sukabumi Gelar Patroli Dialogis di Desa Berekah, Kapolsek Tekankan Antisipasi C3
    Polsek Bojonggenteng Polres Sukabumi Gelar Patroli Dialogis di Desa Berekah, Kapolsek Tekankan Antisipasi C3

    SUKABUMI – Guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, Polsek Bojonggenteng melaksanakan patroli dialogis di wilayah Desa Berekah, Kecamatan Bojonggenteng, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/12/2025).

    Kegiatan patroli dialogis tersebut dilaksanakan oleh dua personel Polsek Bojonggenteng, yakni Aipda Amirudin dan Briptu Alfi, dengan menyasar titik-titik rawan gangguan kamtibmas serta potensi tindak kriminalitas, khususnya kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor).

    Dalam patroli tersebut, petugas melakukan kontrol wilayah sekaligus berdialog dengan masyarakat, memberikan imbauan agar selalu waspada terhadap potensi kejahatan serta meningkatkan pengamanan, terutama pada kendaraan bermotor.

    Kapolsek Bojonggenteng, IPDA Sugiarto, S.IP., M.M., mengatakan bahwa patroli dialogis merupakan langkah preventif kepolisian untuk menekan angka kriminalitas dan meningkatkan rasa aman di tengah masyarakat.

    “Patroli dialogis kami lakukan secara rutin sebagai upaya pencegahan gangguan kamtibmas. Kami mengimbau masyarakat agar selalu waspada, khususnya terhadap kejahatan C3, serta memastikan kendaraan diparkir di tempat aman dan terkunci dengan baik, ” ujar IPDA Sugiarto.

    Ia menambahkan, kehadiran polisi di tengah masyarakat diharapkan dapat memperkuat sinergi dan komunikasi antara kepolisian dan warga dalam menjaga keamanan lingkungan.

    “Apabila masyarakat menemukan adanya aktivitas yang mencurigakan atau potensi gangguan keamanan, kami harap segera melaporkannya kepada petugas kepolisian terdekat, ” tambahnya.

    polres sukabumi
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Ops Lilin Lodaya 2025, Personel Polsek Cikembar...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Sukabumi Berikan Himbauan Keselamatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Didampingi Sri PAdmoko, KSP M. Qodari Apresiasi Program Kampung Nelayan Merah Putih Ciwaru
    Sinergi TNI–Polri Percepat Pemulihan Sumbar: Bersihkan Pasar hingga Rumah Warga
    Bhabinkamtibmas Polsek Nagrak Hadiri Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) Desa Kelaparea Bahas Ketahanan Pangan 2026
    Sinergi Pusat dan Daerah, KSP M. Qodari dan Wabup H. Andreas Didampingi Kadis Perikanan Sri Padmoko Dukung Kesejahteraan Nelayan Palabuhanratu
    Polsek Nagrak Bersama Bhayangkari Gelar Olahraga Bersama dalam Rangka Jumat Sehat

    Ikuti Kami