Waluran, Sukabumi - Kamis 8 Januari 2025, Yayasan Alfathonah Jampangkulon Anugrah menyelenggarakan kegiatan peningkatan kinerja relawan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Sukamukti di Kecamatan Waluran, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan efektivitas relawan dalam program pangan dan gizi, yang krusial untuk mendukung ketahanan pangan masyarakat pedesaan.
Kepala Dapur SPPG Sukamukti, Fauzi Muhammad Iqbal, menekankan pentingnya peningkatan kinerja relawan untuk mendukung program pangan dan gizi di tingkat desa. "Kami berharap relawan dapat bekerja lebih sinergis untuk memastikan distribusi makanan bergizi yang aman dan merata, " ujarnya.
Babinsa Koramil 2214 Surade, Koptu Erawandi, menyatakan dukungannya terhadap program ini. "Kami mendukung sepenuhnya program ini untuk menjaga stabilitas pangan di desa, " jelasnya
Program SPPG di Waluran telah meluncurkan dapur makanan bergizi gratis untuk 3.330 pelajar, dengan menu yang disusun secara ilmiah untuk mencegah stunting dan mendukung ketahanan pangan. Yayasan Alfathonah Jampangkulon Anugrah terus berkomitmen melalui inisiatif seperti ini, sejalan dengan strategi nasional peningkatan ketahanan pangan di Sukabumi."

Aa Ruslan Sutisna