Samapta Polsek Palabuhanratu Intensifkan Patroli Malam Antisipasi C3
Palabuhanratu — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Unit Samapta Polsek Palabuhanratu melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah hukum Polsek Palabuhanratu, pada Minggu malam, 18 Januari 2026.
Kegiatan patroli yang dimulai sekitar pukul 23.30 WIB tersebut dilaksanakan sebagai upaya preventif guna mengantisipasi berbagai bentuk tindak kriminalitas, khususnya kejahatan C3 (curat, curas, dan curanmor), aksi geng motor, serta potensi gangguan kamtibmas lainnya.
Personel yang terlibat dalam kegiatan patroli malam tersebut yakni Aipda Henri A. Munthe, S.H., Bripka Diki DZ, dan Bripda Fahrul Fathurohman. Dalam pelaksanaannya, petugas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan serta bersama-sama menjaga keamanan lingkungan.
Petugas juga mengimbau warga agar segera menghubungi pihak Kepolisian melalui Call Center 110 apabila terjadi gangguan kamtibmas atau membutuhkan kehadiran aparat Kepolisian.
Selama kegiatan patroli berlangsung, situasi wilayah hukum Polsek Palabuhanratu terpantau aman, terkendali, dan kondusif.

Sukabumi