Prabowo Disambut Antusias Petani Saat Panen Raya di Karawang

    Prabowo Disambut Antusias Petani Saat Panen Raya di Karawang
    Prabowo Disambut Antusias Petani Saat Panen Raya di Karawang

    Presiden RI Prabowo Subianto disambut meriah oleh para petani saat menghadiri acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan di Karawang, Jawa Barat, Rabu (7/1). Sambutan hangat itu tampak dari nyanyian kompak para petani yang mengiringi kedatangannya.

    Setibanya Presiden di lokasi acara, suasana langsung riuh. Warga berbondong-bondong menyapa, memanggil nama Prabowo, bersalaman, hingga mengabadikan momen berfoto bersama.

    “Pak Haji, ya Allah alhamdulillah, ketemu sama Prabowo, ” ujar seorang ibu sambil mencium tangan Prabowo.

    Prabowo terlihat menyapa warga dari atas kendaraan Maung Garuda. Ia juga sempat turun dari kendaraan untuk menyalami warga, termasuk anak-anak yang antusias menyambut kedatangannya.

    Tak hanya itu, para petani turut menyampaikan ungkapan terima kasih melalui nyanyian bersama yang ditujukan kepada Prabowo.

    “Terima kasih Bapak Prabowo, terima kasih Bapak Prabowo, dari kami para petani, ” nyanyi para petani secara kompak.

    Dalam acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan tersebut, Prabowo turut didampingi sejumlah menteri dan pejabat negara, di antaranya Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Wakil Menteri Pertanian Sudaryono, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, serta Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.

    prabowo disambut antusias petani saat panen raya di karawang
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Di Tengah Panen Raya, Prabowo Tegaskan Indonesia...

    Artikel Berikutnya

    Lewat Zoom, BPP Jampangkulon Gelar Syukuran...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pertemuan Menlu ASEAN di Cebu Bahas Keutuhan dan Kekuatan Bersama di Asia Tenggara
    Menlu Sugiono Tegaskan Indonesia Sumbang Dana sebagai Langkah Konkret Rehabilitasi Gaza
    Menlu Sugiono Bantah Narasi Indonesia Ikut Agenda Israel di Board of Peace
    Polsek Cikidang Polres Sukabumi Laksanakan DDS di Desa Cikarae Toyibah
    Polsek Cikidang Polres Sukabumi Laksanakan DDS di Desa Pangkalan

    Ikuti Kami