Sukabumi – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Polres Sukabumi melaksanakan kegiatan Penanaman Jagung Hybrida Serentak seluas 750 hektare yang dipusatkan di Kp. Puncakhaur, Desa Neglasari, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, Kamis (29/1/2026).
Kegiatan penanaman dilaksanakan di lahan seluas ±1 hektare milik Kelompok Tani Puncakhaur dengan menggunakan bibit jagung hybrida sebanyak 10 kilogram. Penanaman ini diperkirakan akan menghasilkan panen sekitar 6 ton jagung kering pada Mei 2026 mendatang.
Kapolsek Nyalindung AKP Sopian, S.Ag menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Polri terhadap program ketahanan pangan serta upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat petani. Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman, tertib, dan kondusif.
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian serta memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat dalam mendukung program pemerintah di bidang pangan.

Sukabumi