Polsek Cidahu melaksanakan kegiatan Patroli Biru/KRYD pada Jumat malam, 30 Januari 2026, mulai pukul 22.00 WIB hingga selesai, guna mengantisipasi tindak kriminalitas dan gangguan kamtibmas di wilayah hukumnya. Kegiatan ini difokuskan pada pencegahan curat, curas, curanmor, peredaran senjata tajam, geng motor, knalpot brong, balap liar, serta potensi tawuran.
Patroli menyasar sejumlah desa, di antaranya Desa Babakanpari, Pondokaso Tonggoh, Pasirdoton, Pondokaso Tengah, Jayabakti, Cidahu, Tangkil, dan Girijaya. Kegiatan dilaksanakan oleh personel piket SPKT Polsek Cidahu dengan menyasar lokasi rawan, tempat keramaian, pertokoan, ATM, serta pos ronda.
Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat serta melakukan pengecekan pos ronda. Ditemukan beberapa pos ronda dalam keadaan sepi, sehingga petugas mengimbau warga untuk meningkatkan kembali kegiatan siskamling.

Sukabumi