Kapolsek Kalapanunggal Laksanakan Silaturahmi dengan Pengelola SMA Terbuka Makasari
Kapolsek Kalapanunggal AKP Teguh Putra Hidayat, S.H., melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan pengelola SMA Terbuka Makasari, Rabu pagi (21/01/2026) mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai di Mako Polsek Kalapanunggal.
Kegiatan ini dihadiri Kepala SMAN 1 Parakansalak, pengelola SMA Terbuka Makasari, serta para tutor dan guru dari SMA Terbuka dan SMAN 1 Parakansalak. Silaturahmi ini bertujuan mempererat hubungan antara pihak kepolisian dan dunia pendidikan, serta mendukung terciptanya komunikasi yang baik dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah.
Kegiatan berjalan lancar dan kondusif, mendapat sambutan positif dari seluruh peserta.

Sukabumi