Pembersihan Faskes di Aceh Utara ,dan Aceh Tamiang Dikebut, Progres Lampaui ,50 Persen

    Pembersihan Faskes di Aceh Utara ,dan Aceh Tamiang Dikebut, Progres Lampaui ,50 Persen
    Pembersihan Faskes di Aceh Utara ,dan Aceh Tamiang Dikebut, Progres Lampaui ,50 Persen

    Progres pembersihan dan pemulihan Fasilitas Kesehatan (Faskes) di Aceh Utara dan Aceh Tamiang telah mencapai di atas 50 persen. Hal ini dikebut agar layanan dasar segera beroperasi dan memastikan akses kesehatan masyarakat berjalan kembali.

    Terbaru, 22 Desember 2025, berikut progres pembersihan layanan kesehatan di Aceh Utara:

    1. Puskesmas Simpang Gampong Teungoh Bahbah Buluh kec. Sawang kab. Aceh Utara, Aceh yang telah mencapai progres 70 Persen.
    2. Puskesmas Tanah Jambi Aye/Panton Labu Ds. kd. Mtg Payang, Kec Tanah Jambi Aye, Aceh Utara yang telah mencapai progres 70 Persen.
    3. Puskesmas Simpang Tiga Kec. Langkahan kab. Aceh utara yang telah mencapai progres 65 Persen.

    Selanjutnya, progres pembersihan Fasilitas Kesehatan di wilayah Aceh Tamiang berikut ini:

    1. Pembersihan Puskesmas Banda Mulia yang telah selesai 100 Persen.
    2. Pembersihan Puskesmas Kecamatan Bandar Pusaka yang telah mencapai progres 83 Persen.
    3. Pembersihan Puskesmas Kecamatan Sekerak yang telah mencapai progres 82 Persen.
    4. Pembersihan Puskesmas Kecamatan Tamiang Hulu yang telah mencapai progres 75 Persen.
    5. Pembersihan Puskesmas Kecamatan Tenggulun yang telah mencapai progres 75 Persen.
    6. Pembersihan Puskesmas Karang Baru yang telah mencapai Progres 72 Persen.
    7. Pembersihan RS.Pertamina kecamatan Rantau yang telah mencapai progres 60 Persen.
    8. Pembersihan Puskesmas Kecamatan Rantau yang telah mencapai progres 60 Persen.

    Anggota TNI, Polri, Relawan dan Warga bekerja sama membersihkan lumpur dan sisa material banjir di wilayah Aceh Utara dan Aceh Tamiang.

    Aksi gotong royong tersebut menyasar area-area vital, termasuk ruang perawatan pasien, koridor, serta fasilitas penunjang medis yang terdampak endapan lumpur dan sisa material banjir. Mereka juga terlihat membersihkan lantai, dinding, serta peralatan nonmedis agar dapat segera digunakan kembali.

    Pembersihan dilakukan menggunakan berbagai peralatan, seperti cangkul, sekop, serta alat pendorong air dan lumpur.

    Pembersihan fasilitas kesehatan ini merupakan bagian dari upaya percepatan pemulihan pascabencana, khususnya pada fasilitas pelayanan publik yang bersifat vital.

    Langkah tersebut dilakukan untuk memastikan operasional fasilitas kesehatan di wilayah Aceh Utara dan Aceh Tamiang, dapat segera kembali normal dan pelayanan medis kepada masyarakat tidak terganggu dalam waktu lama.

    pembersihan faskes di aceh utara dan aceh tamiang dikebut progres lampaui 50 persen
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Pemilihan Kepala Desa PAW Desa Cimahpar...

    Artikel Berikutnya

    Ops Lilin Lodaya, Polsek Ciemas Laksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pertemuan Menlu ASEAN di Cebu Bahas Keutuhan dan Kekuatan Bersama di Asia Tenggara
    Menlu Sugiono Tegaskan Indonesia Sumbang Dana sebagai Langkah Konkret Rehabilitasi Gaza
    Menlu Sugiono Bantah Narasi Indonesia Ikut Agenda Israel di Board of Peace
    Polsek Cikidang Polres Sukabumi Laksanakan DDS di Desa Cikarae Toyibah
    Polsek Cikidang Polres Sukabumi Laksanakan DDS di Desa Pangkalan

    Ikuti Kami